BOALEMO – Sekretaris Daerah (Sekda) Sherman Moridu menghadiri peresmian Komando Distrik Militer (Kodim) 1316 Kabupaten Boalemo, yang diresmikan Danrem 133/Nani Wartabone, Brigjen TNI Amrin Ibrahim, Rabu (23/11/2022).
Hadir dalam kegiatan tersebut Dandim 1316 Boalemo, Letkol Arm. Suryadi, Forkopimda Boalemo, para Asisten, pimpinan OPD, Camat, Kepala desa dan masyarakat setempat.
Sherman Moridu menyampaikan rasa syukur atas diresmikannya Kodim 1316 Boalemo. Hal itu tentu menjadi kebanggaan seluruh elemen masyarakat.
“Atas nama Pemerintah Daerah dan masyarakat Kabupaten Boalemo, kami menyampaikan penghargaan serta ucapan terima kasih atas diresmikannya Kodim 1316 Boalemo,” kata Sherman Moridu.
Ia juga berharap adanya Kodim 1316 Boalemo dapat membantu dan mempermudah pelayanan kepada masyarakat.
“Demi menciptakan sumber daya manusia yang handal dan berkualitas,” ujarnya.
Lebih lanjut Sherman berpesan agar seluruh Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Boalemo dapat saling melengkapi dan berkolaborasi.
“Saya juga meminta kita sama sama dapat melengkapi Forkopimda yang ada di Kabupaten Boalemo,” tuntasnya.
Pewarta : Nurhayati
Discussion about this post