Beritaline.id – Pasca dilantik sebagai Bupati Boalemo Definitif, Anas Jusuf langsung melakukan kunjungan kerja di masing-masing kecamatan. Jika sebelumnya di kecamatan Botumoito, kali ini kunjungan kerja tersebut ke Kecamatan Mananggu dan Dulupi.
Menariknya kunjungan kerja Anas Jusuf sebagai bupati definitif turut di dampingi ketua TP-PKK Kabupaten Boalemo, Dra. Lisna Mohi, (Rabu, 5/1/22).
Dalam kunjungan, Anas Jusuf kembali di sambut dengan prosesi adat mopotilolo oleh Pemerintah Kecamatan Mananggu dan Dulupi.
Anas Jusuf dalam sambutannya menyampaikan, pelaksanaan prosesi adat mopotilolo seperti ini agar di ambil pelajaran-pelajaran yang terkandung didalam prosesi maupun tahapan-tahapan pelaksanaan adat.
“Prosesi adat itu, memberi pembelajaran kepada kita bahwa itulah miniatur kehidupan kita sehari-hari. Seperti itulah etika dan tata krama yang seharusnya kita amalkan dalam diri kita masing-masing,” ujar Buoati Anas.
Anas juga mengungkapkan, jika prosesi adat ini di ambil khikmadnya lalu di jabarkan dalam kehidupan sehari-hari, maka daerah Boalemo Damai Bertasbih akan selalu aman dan kondusif.
Selain itu, Anas Jusuf mengatakan, pemerintahan damai hanya tersisa 5 bulan lagi dan akan berakhir masa jabatan.
Olehnya, ia berharap kepada masyarakat Kabupaten Boalemo dalam 5 bulan kedepan dapat bergandengan tangan untuk membangun Kabupaten Boalemo, termasuk pimpinan OPD, para camat dan kepala desa.
Discussion about this post